Sebelum mencari tahu apa saja yang menjadi keutamaan infak, kita pahami dulu definisi infak. Infak adalah berasal dari kata anfaqa-yunfiqu yang artinya membelanjakan. Secara istilah, infak memiliki arti mengeluarkan sebagian dari harta untuk kepentingan umat. Dalam Alquran dan hadis dijelaskan bahwa berinfak merupakan amalan yang memiliki banyak keistimewaan.
Berikut adalah beberapa keutamaan infak yang perlu diketahui:
Infak merupakan amal ibadah yang sangat disukai Allah Swt. Allah akan membalas kebaikan yang dilakukan melalui infak dengan pahala yang besar. Keutamaan infak sebagai amal yang dicintau Allah Swt tercantum dalam ayat di bawah ini:
“Perumpamaan nafkah yang dikeluarkan oleh orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah, adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir, seratus biji Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui”. (QS. Al-Baqarah: 261)
Melalui infak, kita dapat memperlihatkan rasa syukur kita atas harta yang kita miliki. Ini membantu kita menjadi lebih bersyukur dan memahami bahwa harta yang kita miliki adalah titipan dari Allah Swt dan terdapat hak bagi yang membutuhkan di dalamnya.
Dengan rasa syukur yang ditumbuhkan dengan berinfak, maka Allah Swt akan menambah kenikmatan bagi hamba-Nya. Keutamaan infak sebagai sarana untuk meningkatkan rasa syukur dijelaskan di ayat berikut:
“Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat.” (QS. Ibrahim: 7)
Infak membantu kita memenuhi kebutuhan orang lain dan membantu mereka yang sedang kesulitan. Ini membantu kita menjadi lebih peduli dan menghormati sesama manusia. Infak juga dapat membantu memperbaiki kualitas hidup orang yang menerima bantuan, membuat mereka lebih sejahtera, dan memenuhi kebutuhan dasar mereka.
Infak membantu kita menjadi lebih baik sebagai manusia. Keutamaan infak sebagai sarana untuk membantu mengembangkan sifat kebaikan seperti kepedulian, kemurahan hati, dan kebajikan.
“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad)
Dalam Islam, infak juga dianggap sebagai cara untuk menghapus dosa dan memperbaiki amal ibadah yang lain.
“Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api.“ – (HR. At-Tirmidzi)
Demikian keutamaan infak yang perlu kita ketahui. Dengan menumbuhkan kebiasaan berinfak di di kehidupan sehari-hari, Insya Allah kita akan menjadi hamba Allah Swt yang dipenuhi dengan keberkahan. Saat ini berinfak bisa dilakukan dengan mudah melalui platform GoAmal.org. GoAmal.org memberikan solusi kemudahan untuk berinfak di mana saja dan kapan saja melalui genggaman ponsel. GoAmal.org juga menawarkan berbagai layanan pembayaran, seperti BSI VA, QRIS, Gopay, BNI VA, Mandiri VA, dll.
Yuk raih keutamaan infak dengan berinfak di GoAmal.org.